Kamis, 15 September 2016

Objek Wisata Unik Ini Perlihatkan Indahnya di Dalam Air

Filled under:



Monumen Yonaguni ditemukan pada tahun 1986 di lepas pantai Yonaguni, salah satu pulang yang ada di Kepulauan Ryukyu, Jepang. Sejak itu, Monumen Yonaguni telah menjadi objek wisata yang memancing banyak spekulasi dan perdebatan, apakah situs tersebut merupakan hasil dari gejala alam, bebatuan alami yang telah di modifikasi, atau memang buatan tangan manusia.
Monumen Yonaguni dibentuk dari satu formasi batu raksasa. Puncaknya berjarak sekitar 5 meter di bawah permukaan air laut, dan dari dasarnya berjarak 25 meter. Konstruksinya terdiri dari batuan megalitik raksasa yang memiliki panjang 50 meter dari timur ke barat, dan lebar lebih dari 20 meter dari utara ke selatan. Meski sepintas bentuknya terlihat tidak beraturan karena strukturnya yang asimetris, namun sebagian sisi-sisinya ternyata memiliki sudut-sudut yang sangat presisi dan geometris.
2. Museo Subacuático de Arte (MUSA), Meksiko


Museum bawah air yang mempesona ini memiliki lebih dari 400 patung yang berada di kedalaman 9 meter.  Patung-patung tersebut merupakan hasil karya Jason de Caires Taylor, seorang pematung Inggris yang sebelumnya menciptakan museum bawah laut mini di Grenada pada tahun 2006.
Di MUSA terdapat beberapa patung besar yang menjadi ciri khas seperti patung pria yang berdiri dekat meja, wanita yang bertanam, hingga beberapa patung manusia yang berdiri membentuk lingkaran. Patung yang terbuat dari semen ini membentuk karang buatan yang menjadi dasar terumbu karang baru untuk tumbuh dan menjadi habitat ikan-ikan serta hewan laut lainnya. Benar-benar wisata unik yang tak boleh Anda lewatkan
3. Ginnie Springs, Amerika


Florida, Amerika banyak memiliki gua bawah air yang indah untuk di eksplorasi, salah satunya adalah Ginnie Springs. Meski tempat ini disebut kolam namun Ginnie Springsmemiliki gua dan panorama bawah air yang sangat indah yang dapat anda jelajahi. Tidak perlu ada latihan tambahan saat ingin menyelami Ginnie Springs, untuk menyelami anda perlu memiliki sertifikat sebagai penyelam.
Selain memiliki gua dan panorama bawah air yang indah, kolam ini memiliki air yang sangat jernih karena berasal dari 7 mata air yang bermuara ke Ginnie Springs, jadi air akan tetap jernih walaupun banyak pengunjung yang berenang dan menyelam
4. Shipwreck of the Sweepstakes, Kanada


Shipwreck of the Seepstakes yang berada di Danau Huron, Ontario Kanada ini memiliki lebih dari 6000 bangkai kapal didalamnya, dan sebagian besar belum di akses oleh orang-orang. Tapi ada beberapa bangkai kapal yang terlihat dari atas permukaan air.
Salah satunya adalah bangkai kapal Canadian Schooner Sweepstakes. Bangkai Kapal Sekunar Kanada bernama Sweepstakes ini dapat terlihat dari atas permukaan air. Reruntuhan kapal ini sering kali dikunjungi oleh wisatawan yang sedang tur memakai perahu kecil dan juga para turis yang senang menyelam. Uniknya, kapal sepanjang 119 kaki (36 meter) yang tenggelam di tahun 1885 ini hampir keseluruhan badan kapalnya masih terlihat utuh.
5. The Green Lake, Austria


Ketika musim gugur, Austria Green Lake adalah bagian kecil tapi indah yang di gunakan sebagai jalur pendakian. Tapi ketika salju di pegunungan yang berbatasan langsung dengan Green Lake mulai mencair di musim semi menyebabkan tingkat air danau menjadi naik. Biasanya pada Juni taman terdekat dari danau menjadi tenggelam, dan menjadikan itu sebagai salah satu spot untuk menyelam.
6.Silfra Fissure, Islandia


Silfra Fissure memberikan anda pengalaman baru yang tidak pernah diberikan oleh spotmenyelam lain dimanapun, anda berkesempatan untuk menyelam diantara dua lempeng yaitu lempeng Eurasia dan lempeng Amerika Utara yang melebar 2cm setiap tahunnya.Tempat wisata unik ini memberikan air yang jernih, lumut yang berwarna hijau terang, dan keunikan geologi lainnya. 

0 comments :

Posting Komentar